Heboh: Kapolres Cianjur Tuai Pujian Netizen saat Bantu Ibu Iyah yang Masak Batu

Heboh: Kapolres Cianjur Tuai Pujian Netizen saat Bantu Ibu Iyah yang Masak Batu

loading...
loading...

9Trendingtopic - "MASAK BATU, IBU IYAH BERHARAP AGAR PUTRINYA TIDUR" itulah judul postingan yang bertajuk Renungan dari laman Fanpage Facebook Divisi Humas Mabes Polri. Tak ayal, postingan ini pun menarik simpati netizen.

Postingan di laman Fanpage Facebook Divisi Humas Mabes Polri tentang seorang polisi yang membantu sebuah keluarga miskin dipenuhi komentar dari netizen.

Beberapa netizen berharap sosok polisi seperti ini layak menjadi panutan bagi polisi lainnya dan berbagai doa dan kata-kata simpati netizen mendoakan Kapolres Cianjur AKBP Asep Guntur Rahayu.

Dalam postingannya, akun Fanpage Divisi Humas Mabes Polri memajang foto kediaman Ibu Iyah yang terlihat kumuh dan reyot. Di sampingnya berdiri seorang polisi.

Dan di bawah postingan foto berisikan Renungan:
Tak sekedar menjadi Polisi yang menegakkan hukum, Kapolres Cianjur AKBP Asep Guntur Rahayu benar-benar bisa menempatkan diri menjadi pelayan masyarakat.

Langkahnya dalam membantu pasangan keluarga kurang mampu Iyah (33) dan Andun Suherman (45), serta tujuh anak perempuannya yang masih kecil-kecil patut menjadi bahan renungan kita bersama untuk lebih peduli terhadap sesama.

Mendengar cerita dari temannya, bahwa ada seorang ibu yang memasak batu di Cianjur karena anaknya merengek kelaparan.

Batu itu dimasak hanya untuk menunggu putrinya tidur. Ibu itu Iyah dan anak-anaknya.

Guntur yang dikenal agamis ini terenyuh hingga turun langsung untuk memberikan bantuan. Guntur tak hanya memberikan bantuan urusan makanan, tetapi juga membangun rumah.

Selama ini keluarga Andun tinggal gubuk reyot di tanah milik orang lain. Hingga akhirnya dengan pendekatan Guntur si pemilik tanah merelakan tanahnya sebidang kecil bagi Andun.

Pemilik tanah mendapatkan imbalan tanahnya disertifikat seluruhnya oleh Guntur.

Dalam bekerja ini, Guntur dibantu Kepala BPN Cianjur beserta sejumlah donatur yang dengan ikhlas mengulurkan bantuan.

Sudahkah kita peduli dengan sesama kita? Mari kita renungkan...

Netizen pun memenuhi postingan itu dengan ribuan komentar:

Ibrahim Harun
Semoga allah memberikan balasan atas kebaikan pak Guntur & semoga orang2 yg memilik harta kekayaan akan di bukakan hatinya untuk membantu orang yg tidak mampu.

Umi Kaisha
Jadi inget dulu pada masa khalifah Umar kejadianya sama banget cuman dulu sayidina Umar sebagai khalifah yg turun mbantu seorang ibu yg masak batu.semoga bapak di beri keberkahan

Priyo Widodo
Terima kasih dan salut utk pak Asep...semoga langkah bapak diridhoi Allah SWT dan menjadi inspirasi bagi kita semua...amiin

Irwan Irwan
Subhanallah ..
Smga Allah SWT membalas semua kebaikan pak Guntur Cs dan menjadi amal sholeh ....
Aamiiin ..

Girindra Dayu Bradana
Semoga Alloh beri lipatan Amal tuk Bp Guntur.
Semoga jajaran pemerintah Cianjur lebih sadar dan peduli dengan warganya.

Bang Jay
Wahai Pemerintah RI, jangan memperkaya diri kalian sendiri !! Tidur di kasur empuk, rmh indah, harta berlimpah , lihat Dan tengok rakyat mu !!!!!!!!!!! Selama rakyatmu menderita kalian akan bertanggung jawab pada Rabbmu!

Anhar Pl Trimaksi pak guntur,kami sja yg hanya mndengar berita ini sunggu sangat bangga ke pada pak guntur,smoga pak guntur sllu d berikan kesehatan dnn rezki dri allah swt.aminnn

Yayat Rafiq Dg Malaja itu berarti Kapolres Asep sdh ber JIHAD dgn cara membantu ibu yg miskin. semoga pak kapolres semakin amanah, begitu juga dgn institusi yg menaunginya, aamiin






Sumber : tribunnews.com
loading...

ADS

Heboh: Kapolres Cianjur Tuai Pujian Netizen saat Bantu Ibu Iyah yang Masak Batu
4/ 5
Oleh

6 comments

November 28, 2015 at 6:27 AM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar
November 29, 2015 at 8:41 PM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar
December 4, 2015 at 9:36 PM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar
December 16, 2015 at 7:14 AM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar
January 13, 2016 at 12:22 AM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar

loading...