Ia Kehilangan Ponsel, Namun Saat Terima Surat Si Penemu Isinya Sungguh  Mengejutkan !! Benar-Benar Bikin GREGET !!

Ia Kehilangan Ponsel, Namun Saat Terima Surat Si Penemu Isinya Sungguh Mengejutkan !! Benar-Benar Bikin GREGET !!

loading...
loading...
 


9Trendingtopic - Si mpunya ponsel awalnya merasa sangat lega setelah ada orang yang menemukan ponselnya. Ponsel milik Sioling ini ditemukan seseorang yang lalu mengunggah fotonya ke Facebook.

Seorang pengguna Facebook atas nama Putri Renita Purwaningrum mengaku menemukan sebuah ponsel.
Kemudian akun tersebut mengunggah fotonya di laman Facebooknya untuk dikembalikan kepada sang pemilik pada jumat (8/6/2017).

Di dalam unggahannya tersebut, netizen pun tidak merasa curiga apapun karena terlihat sungguh berniat mengembalikan ponsel yang hilang itu kepada pemiliknya.
Bersama unggahan foto tersebut, akun Facebook Renita itu juga menulis keterangan yang dinilai positif oleh netizen.

Disana akun Renita itu menulis bahwa ia menemukan ponsel Samsung putih di Jalan Godean, Yogyakarta, sembari menuliskan nomor yang bisa dihubungi.
Sang pemilik ponsel pun langsung menghubungi nomor tersebut ketika ia mengetahuinya.
Akhirnya komunikasi antara pemilik dan penemu ponsel pun dilakukan via sms.

Ternyata dalam komunikasinya itu, keputusan diambil secara sepihak oleh sang penemu ponsel.
Si penemu itu memutuskan untuk mengirim ponsel Mbak Sioling dengan menggunakan jasa JNE.

Kemudian pada hari minggu (11/6/2017) pagi, pemilik ponsel menemukan bungkusan kotak bertuliskan JNE yang tergeletak di depan gerbang rumahnya.
Di kotak kardusnya itu juga tidak terlampir nama pengirim dan nama penerima.
Ketika dibuka dan dilihat dalamnya, barulah di sana ada tulisan nama pengirim namun tetap tanpa alamat.
Kaget luar biasa, benda yang didalamnya bukanlah ponsel hilang yang diharapkan Sioling, melainkan secarik surat, kartu memori dan card reader.

Bahkan kartu memori yang diterima itu diketahui sudah ditukar dengan kartu memori yang rusak.
Di dalam surat itu tertulis bahwa si penemu ponsel meminta kepada sang pemilik untuk merelakan ponselnya karena bukan rezeki.

Dear Mbak.Sioling
Mohon maaf sebelumnya, kemarin hpnya aku yang nemuin pas abis belanja makan.
Awalnya aku mau balikin, tapi aku lagi butuh duit.
Udahlah Mbak, diikhlasin aja, ini bukan rezeki Mbak Sioling, tapi rezeki aku yang udah nemuin.
Ni sebagian foto aku balikin karena memorinya gak cukup, yang penting isi HP-nya selamat!.
Diikhlasin aja Mbak, ini bukan rezeki Mbak Sioling.
Terimakasih. Pr. Renita Purwaningrum.

Kejadian tersebut pun kembali diunggah ke sebuah group media sosial Facebook, Info Cekatan Jogja di hari yang sama.
Saat itu pun netizen langsung banyak yang berkomentar menyayangkan kejadian tersebut lebih dari 1000 komentar.

Sementara akun Putri Renita Purwaningrum juga langsung diserbu komentar-komentar dari netizen mengecam tindakan yang telah dilakukannya.

Respon netizen begini
Renitaa Tiaraa Putrie: Itu yg nemu gila ku rasa,gak waras!! Sbntr lg hp dia yg bakalan hilang,biar kapookk kena karma..
Fitri Nur Aini: Kok ya ada orang kaya gitu ya.
Ani Purwaningsih: Lucu baca suratnya ,itu box JNE nya beli di agen JNE trs dikirim sendiri ke alamat rumah Mb itu ,mg aja Mb nya yg kehilangan hp dpt rezeki yg berlipat
Jesi Izzati: Itu yang nemuin orang sakit jiwa kali! Sabar mb, lemah teles. Sek tego koyo ngono kena karma yang lebih nyesek wesss!
Septiana Ganeshi: Ini mah paketnya dikirim sendiri, kalo via jne nggak gtu, pasti ada print2annya dri jne nya sana.

wah.. ini sih dah kelewatan namanya.. gak mau dibilang nyuri cuman mintaknya apa gak maksa tuh..... bagaimana menurut kamu?

sumber: bangka.tribunnews.com
loading...

ADS

Ia Kehilangan Ponsel, Namun Saat Terima Surat Si Penemu Isinya Sungguh Mengejutkan !! Benar-Benar Bikin GREGET !!
4/ 5
Oleh

loading...