Inilah wajah Pamela Geller, Penyelenggara Kontes Kartun Nabi Muhammad

Inilah wajah Pamela Geller, Penyelenggara Kontes Kartun Nabi Muhammad

loading...
loading...

Pamela Geller, yang merupakan blogger “biasa” sebelum serangan 9/11, mendadak terkenal saat dirinya mulai vokal mengkritik Islam.
Kini, namanya pun menjadi sorotan dunia karena menggelar kontes menggambar kartun Nabi Muhammad di Garland, Texas. Para pemenang kontes tersebut nantinya berhak mendapat hadiah total sebesar 10 ribu dolar AS atau setara Rp 130 juta.

Namun, Kontes yang sangat provokatif itu akhirnya gagal dilaksanakan lantaran mendapat serangan dari dua pria bersenjata. Dua pelaku dilaporkan tewas dan polisi menutup Pusat Kebudayaan Curtis Culwell, tempat kontes diadakan.

Geller (56) merupakan salah satu pendiri American Freedom Defense Initiative (AFDI), yang dibentuk untuk menghentikan “Islamisasi di Amerika” dan “menghancurkan supremasi Islam”.
Ibu empat anak itu merupakan penganut Yahudi dan hanya merupakan lulusan sekolah menengah atas setelah di-DO saat belajar di Universitas Hofstra di New York.
Geller pernah bekerja di New York Daily News pada medio 80an. Ia baru memulai “karir” sebagai blogger anti-Islam pasca serangan 9/11.

Pada tahun 2006, salah satu situs yang dibentuknya memuat kartun Nabi Muhammad yang diterbitkan oleh harian Denmark. Kartun itu membuat miliaran Muslim dari seluruh dunia marah. Menggambar sosok Nabi adalah suatu penghinaan karena diharamkan dalam Islam.

Beberapa waktu setelahnya, Geller menghadiri konferensi “kontra jihad” di Brussels, Belgia. Di situlah Geller akhirnya berkenalan dengan jaringan kelompok anti-Islam lain di Eropa, termasuk English Defence League (EDL). EDL merupakan kelompok asal Inggris yang menentang keras pembangunan masjid di negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Geller merupakan satu di antara banyak orang yang dianggap bertanggung jawab atas menyebarnya kebencian terhadap Islam. Para pendukungnya sendiri bahkan menudingnya terlalu berlebihan karena pernah menyebut Islam sebagai “ideologi genosida”.

takpelak berita ini menjadi trending topic dan mendapat beraneka komentar para Facebooker, seperti yg kami kutip berikut ini :

ada yg terpancing emosinya, tapi ada jg yg merasa kasihan, karena merasa Pamela Geller cuma cari sensasi saja,  komentar anda ?


loading...

ADS

Inilah wajah Pamela Geller, Penyelenggara Kontes Kartun Nabi Muhammad
4/ 5
Oleh

3 comments

May 20, 2015 at 7:40 PM delete

Mau gimana lagi bro,, negaranya FREEDOM !

Reply
avatar
March 2, 2016 at 10:08 AM delete This comment has been removed by a blog administrator.
avatar

loading...