WOW!!Pria Ini Hajar Lemak Ditubuhnya Seberat 80 Kg Hanya Dengan Sebuah Aplikasi Ponsel.. Tertarik Mencoba??

WOW!!Pria Ini Hajar Lemak Ditubuhnya Seberat 80 Kg Hanya Dengan Sebuah Aplikasi Ponsel.. Tertarik Mencoba??

loading...
loading...

9Trendingtopic - Bobot tubuh Chuck Gowing pernah mencapai hingga 158, 8 kg. Saat melihat rekan sekantornya terkena serangan jantung, warga Florida, Amerika Serikat, ini mulai mengkhawatirkan kondisi kesehatannya.

Namun kejadian yang memicunya untuk benar-benar berjuang menurunkan berat badan terjadi ketika dia sedang berada di pesawat terbang. Lingkar perut Gowing yang terlalu besar membuatnya harus menelan rasa malu dan meminta sabuk pengaman sambungan.

Dilansir dari Ask Men, sejak hari itu, Gowing pun mencatat semua makanan dan kalorinya menggunakan aplikasi yang "Lose It!". Walaupun dia sendiri merasa pesimis bahwa usahanya kali ini akan berhasil.

Sebab, Gowing telah berkali-kali mencoba untuk menurunkan berat badan dengan mengikuti program diet "Weight Watcher", berhenti makan karbohidrat dan kadang kala berpuasa. Akan tetapi, semua usaha tersebut gagal atau berat badannya kembali melonjak setelah berhenti.

Siapa sangka bahwa hanya dengan menyadari pemasukan kalorinya, Gowing mulai belajar untuk membuat pilihan makanan yang lebih sehat. Dia berhenti memakan pizza, bagel, dan pretzel yang tinggi karbohidrat, kalori, dan lemak.

Kini berat badan Gowing berkurang setengahnya menjadi 80 kilogram. Setiap hari, dia berjalan atau berlari sejauh 10 kilometer dan makan tiga kali sehari dengan dua kali istirahat untuk makanan ringan.

Kepada orang-orang yang juga memiliki pengalaman sama dengannya dan ingin menurunkan berat badan, Gowing memiliki satu nasihat. "Ingin makan keluar? Cek menunya di internet terlebih dahulu dan buat keputusan sebelum kamu tiba di sana. Bahkan jika disodori menu, jangan membukanya. Ingat, kamu telah membuat keputusan," ucapnya

sumber:wowkeren.com
loading...

ADS

WOW!!Pria Ini Hajar Lemak Ditubuhnya Seberat 80 Kg Hanya Dengan Sebuah Aplikasi Ponsel.. Tertarik Mencoba??
4/ 5
Oleh

loading...